Ratu Dewa Tegas Tata Kabel Optik: Palembang Siap Berwajah Baru
Palembang,-realnewssumatera.com
Wali Kota Palembang H. Ratu Dewa kembali menunjukkan komitmennya dalam menata wajah kota. Kali ini, langkah tegas diambil dengan merapikan kabel optik yang selama ini semrawut dan menggantung di udara.
“Penataan utilitas ini sangat penting. Untuk tahap awal, kita akan mulai merapikan kabel-kabel yang berseliweran,” tegas Ratu Dewa, Senin (13/5).
Tak sekadar dirapikan, kabel-kabel optik tersebut akan ditanam di bawah tanah, seperti yang telah dilakukan di kota-kota besar lain seperti Batam, Bandung, dan Magelang. Penataan ini akan dilakukan secara bertahap, dimulai dari kawasan prioritas.
“Memang tidak bisa instan. Kita mulai dari kecamatan Ilir Timur I, II, III, Bukit Kecil, Seberang Ulu I, dan II,” tambahnya.
Untuk merealisasikan program ini, Pemkot Palembang akan bekerja sama dengan Asosiasi Penyelenggara Jasa Telekomunikasi (Apjatel) melalui nota kesepahaman (MoU) khusus.
Langkah ini merupakan bagian dari visi Ratu Dewa dalam menjadikan Palembang sebagai kota yang lebih rapi, modern, dan nyaman dipandang. “Dengan kabel tertanam, kota akan lebih tertib dan estetis,” pungkasnya.(Ril/Fei)